Kisah Seru IRF (Indonesian Reader Festival 2014) :}

      Menulis adalah hobi saya sejak SMP yang berawal
dari menulis diary dan ternyata jreng jreng...''
Diary yang saya tulis itu saya rangkum jadi satu cerita walaupun kebanyakan kisahnya ga nyambung tapi saya tetap hepi aja buat bikin satu karya. Juga terinspirasi oleh tulisan dari novel-novel yang pernah saya baca seperti novel dari mbak Esti Kinasih(Fairish) selanjutnya novel karya Orizuka. Tak pernah terpikir di benak saya bahwa saya akan menjadi suka dengan tulisan. Sejak mulai menyukai itulah saya suka membuat cerpen lalu meletakkan di blog saya ini ^^. Cita-cita saya dalam bidang menulis adalah suatu saat bisa menuliskan cerita yang suasananya bisa berubah-ubah sehingga takkan membuat pembaca merasa bosan dengan gaya tulisan saya.

      Pada saat hari senggang, saya membuka internet dan saya lihat ada festival pembaca Indonesia. Wah kayanya seru. Niatnya hari Sabtu datang, eh tahu-tahunya malah ga bisa karena lagi ga enak badan dan juga agak sedikit jauh tempatnya. Padahal saya sudah mendaftar untuk ikut resensi remaja. Pengen sekali.. Hihi,. Yah hari Minggu takkan saya lewatkan untuk mengikuti program ini. Acaranya menarik, seru pastinya. Di sana saya tidak terlalu banyak mengunjungi booth stand. Tapi saya cukup tertarik dengan salah satu stand yang unik. Mau tahu? Itu adalah stand dari Penggalau Buku yang menyajikan banyak perlombaan entah itu bergaya membaca novel ataupun melanjutkan kalimat dari cerpen dengan tema yang telah ditentukan. Menarik deh, ada juga Dinding Pajang dan juga lomba puisi. Selanjutnya saya mengunjungi stand Blogger Indonesia yang ternyata ada tembak-tembakan angka pakai bola. Untuk kedua kalinya saya dapat kesempatan untuk meraih nomor 1 berarti saya dapat satu novel dehhh..

      Selanjutnya saya mengikuti workshop yang bertemakan Menulis Novel Remaja yang pembicaranya merupakan penulis novel Thriller, mbak Lexie Xu. Banyak banget dapat info deh dari sana entah itu tentang pengalamannya sebagai penulis, mengajari kita cara menulis novel yang baik, meningkatkan semangat menulis maupun pengiriman novel ke redaksi (yang ini diwakili oleh mbak Vera sebagai pembicaranya). Waaahh menyenangkan deh!

    Semoga suatu hari bisa lagi diadakan. Mau sekalian borong ikutan lomba juga hehehhe :)

Terima kasih buat seluruh pihak yang sudah mengadakan acara ini,

Dear Goodreads Indonesia
@bacaituseru.

Komentar

Popular one!